Kegiatan

KANTOR BERITA ANTARA BANGKA BELITUNG JALIN KERJASAMA DENGAN DISKOMINFO BANGKA BELITUNG SEBARKAN INFORMASI

KANTOR BERITA ANTARA BANGKA BELITUNG JALIN KERJASAMA DENGAN DISKOMINFO BANGKA BELITUNG SEBARKAN INFORMASI


Kepala LKBN Antara Babel, Irwan Arfa (kanan) bersama Kadiskominfo Bangka Belitung, Sudarman (Tengah) dan disaksikan Kabid Informasi dan Komunikasi Publik Diskominfo Babel, Padli saat penandatangan Perjanjian Kerja Sama di Kantor Diskominfo Babel, Senin (11/2).

 

Pangkalpinang, (Antaranews Babel) - Perum Lembaga Kantor Berita Nasional Antara Provinsi Banga Belitung bersama Diskominfo Provinsi Kepulauan Bangka Belitung mengintensifkan kerja sama penyebaran informasi program kerja pemerintah daerah, sebagai upaya pemberdayaan sumber daya manusia dan kesejahteraan masyarakat di daerah itu.
    
Kerja sama tersebut ditandai dengan penandatangan Nota Kesepahaman (MoU) antara Kepala Diskominfo Provinsi Kepulauan Babel, Sudarman dengan Kepala Biro Perum LKBN Antara Provinsi Kepulauan Babel, Irwan Arfa di Pangkalpinang.

Kepala Diskominfo Provinsi Kepulauan Babel, Sudarman di Pangkalpinang, Rabu, mengatakan, kerja sama itu dimaksudkan untuk memperkuat penyebaran informasi mengenai program pembangunan yang dijalankan Pemprov Kepulauan Babel.

Selain itu, kerja sama ini LKBN Antara juga diharapkan dapat menginformasikan berbagai potensi yang ada di Provinsi Kepulauan Babel, terutama di bidang pariwisata, pertanian, kesehatan dan sumber daya alam.

"Babel memiliki segudang potensi sektor pariwisata. Kita berharap semua potensi tersebut dapat disebarluaskan ke tingkat nasional dan internasional," kata Sudarman didampingi Kepala Bidang Informasi dan Komunikasi Publik Diskominfo Bangka Belitung, Padli.

Kepala Bidang Informasi dan Komunikasi Publik Diskominfo Bangka Belitung, Padli mengatakan, dengan adanya peningkatan kerja sama dan kemitraan ini, dapat memberikan informasi program kerja pemerintah yang cepat, tepat dan akurat kepada masyarakat di daerah itu.
     
"Kerja sama dengan kantor berita ini jelas akan memberikan dampak yang baik terhadap pembangunan, karena lembaga ini memiliki jaringan  dalam pemberitaan yang luas hingga ke pelosok desa," ujarnya.

Kepala Biro Perum LKBN Antara Provinsi Kepulauan Babel, Irwan Arfa mengatakan dengan adanya kerja sama tersebut, Antara akan terus menginformasikan dan menyebarluaskan berbagai informasi pembangunan dan potensi yang ada di Babel.

Apalagi dengan keberadaan berbagai potensi kepariwisataan Babel yang dapat semakin dikembangkan untuk kemajuan daerah.

"Kita berharap, kerja sama ini semakin mengenalkan Babel, termasuk ke berbagai negara yang menjadi mitra Antara dalam organisasi kantor berita Asia Pasifik (Organization of Asia Pacific News Agencies/OANA)," katanya.
 
Pewarta : Aprionis
Editor: Rustam Effendi

Sekretariat Perusahaan

COPYRIGHT © ANTARA 2019