Kegiatan

ANTARA PAPUA SERAHKAN BANTUAN KORBAN BANJIR JAYAPURA

ANTARA PAPUA SERAHKAN BANTUAN KORBAN BANJIR JAYAPURA
Plt Kabiro Papua Muhsidin menyerahkan bantuan ANTARA peduli untuk korban banjir Jayapura diterima Wali Kota Jayapura Dr Benhur Tomi Mano di posko tanggap darurat GOR Waringgin Kota Jayapura, Selasa (11/1).

Kantor Berita ANTARA Biro Papua, Selasa, menyerahkan bantuan bahan pokok, pakaian, perlengkapan mandi dan makanan siap saji bagi korban yang terdampak banjir serta longsor di Kota Jayapura.

Bantuan tersebut diterima langsung oleh Wali Kota Jayapura Benhur Tommy Mano beserta jajaran di Posko Induk Bencana Kota Jayapura.

Kepala Perum LKBN ANTARA Biro Papua Muhsidin mengatakan bantuan tersebut merupakan bentuk kepedulian dan tanggung jawab sosial ANTARA bagi warga yang terkena musibah bencana.

"Semoga bantuan yang diberikan dapat sedikit meringankan beban warga yang terkena musibah," katanya.

Pihaknya berharap dampak banjir dan longsor dapat segera teratasi dan masyarakat dapat beraktivitas seperti sedia kala.

"Sebagai sebuah kantor berita, kami tidak hanya ingin membantu melalui tulisan saja, namun juga secara langsung turun membantu dengan memberikan bantuan yang dibutuhkan oleh warga," kata Muhsidin.

Sementara itu, Wali Kota Jayapura Benhur Tommy Mano mengatakan pihaknya menyampaikan terima kasih atas partisipasi Kantor Berita ANTARA dalam membantu warga yang terdampak banjir.

"Bantuan yang diberikan ini, akan langsung disalurkan kepada warga yang terdampak jadi tidak mengendap di posko bencana," katanya.

(muhsidin/hendi/sekretariat perusahaan)