Kegiatan

TINJAUAN MANAJEMEN SMAP: ANTARA BERKOMITMEN MEMPERLUAS RUANG LINGKUP SERTIFIKASI PADA DIVISI KEUANGAN DAN BAGIAN PENGADAAN

TINJAUAN MANAJEMEN SMAP: ANTARA BERKOMITMEN MEMPERLUAS RUANG LINGKUP SERTIFIKASI PADA DIVISI KEUANGAN DAN BAGIAN PENGADAAN
Perum LKBN ANTARA agar terus melakukan perbaikan berkelanjutan pada penerapan Sistem Manajemen Anti Penyuapan (SMAP) untuk meningkatkan performa perusahaan. "Harus ada perbaikan dari tahun sebelumnya", kata Monang Sinaga selaku Dewan Pengarah Fungsi Kepatuhan Anti Penyuapan (FKAP), pada Rapat Tinjauan Manajemen SMAP, Kamis (24/11) di Jakarta. 

Selanjutnya Direktur Keuangan, MSDM, dan Manajemen Risiko, Nina Kurnia Dewi selaku Manajemen Puncak FKAP mengharapkan agar Satuan Pengawasan Internal (SPI) meningkatkan fungsinya dalam melakukan pengawasan agar proses bisnis Perusahaan sesuai dengan prinsip-prinsip GCG termasuk patuh terhadap ketentuan Sistem Manajemen Anti Penyuapan. Disamping itu, beliau juga mengarahkan bahwa 
perluasan ruang lingkup sertifikasi SMAP harus disusun tahapannya dengan baik dan matang.

Pada kesempatan Rapat Tinjauan Manajemen SMAP kali ini, Fungsi Kepatuhan Anti Penyuapan (FKAP)-yang merupakan tim khusus perusahaan untuk menangani SMAP, melaporkan bahwa selama setahun terakhir tidak ada laporan tindakan terait korupsi di ANTARA.

Pada 28-29 November 2022, ANTARA menjalani proses surveillance audit yang kedua terkait pelaksanaan Sistem Manajemen Anti Penyuapan oleh lembaga sertifikasi.

Pada tahun lalu, ANTARA berhasil mempertahankan sertifikat SNI ISO ISO 37001:2016 SMAP karena dalam penerapannya dinilai masih memenuhi standar pengelolaan anti penyuapan.

(hamid/hendi/sekretariat perusahaan)