Kegiatan

KEMENDIKBUDRISTEK BICARAKAN FESTIVAL KURIKULUM MERDEKA DENGAN REDAKSI ANTARA

KEMENDIKBUDRISTEK BICARAKAN FESTIVAL KURIKULUM MERDEKA DENGAN REDAKSI ANTARA

Pelaksana Tugas (Plt.) Direktur Pendidikan Masyarakat dan Pendidikan Khusus (PMPK) Kementerian Pendidikan, Budaya, Riset dan Teknologi (Kemendikbudristek) Aswin Wihdiyanto mengunjungi Redaksi Antara pada Selasa (16/5) untuk membicarakan Festival Kurikulum Merdeka.

Kunjungan tersebut diterima oleh Redaktur Pelaksana Sapto Heru Purnomojoyo yang didampingi oleh Kepala Redaksi Kesra dan Karkhas Arief Mujayatno, Kepala Unit Konten Komersial dan Kerjasama Panca Hari Prabowo, dan Korlip Kesra dan Karkhas Desi Purnamawati.

Sedangkan Aswin didampingi oleh Setditjen Paud, Dikdas, dan Dikmen Kemendikbud  Tiara C. Gusman, Biro Kerjasama dan Hubungan Masyarakat (BKHM) Seno Hartono, serta membawa dua orang narasumber, yaitu Indon Cahyono dari SDLB C Tri Asih dan Sri Kurnia Nuraeni dari PKBM Kak Seto untuk memaparkan sudut pandang sekolah yang sudah menerapkan Kurikulum Merdeka.

“Kurikulum Merdeka dan Platform Medeka Mengajar adalah episode ke-15 dari Merdeka Belajar yang diluncurkan pada 15 Februari 2023,” jelas Aswin.

Pada kunjungan tersebut Aswin menjelaskan Festival Kurikulum Merdeka menjadi bagian dari Kurikulum Merdeka yang akan dilaksanakan pada Mei hingga Juni 2023.

“Ini adalah apresiasi dari Kemendikbudristek kepada sekolah-sekolah dan semua pemangku kepentingan yang sudah mengimplementasikan Kurikulum Merdeka,” lanjut Aswin.

Festival Kurikulum Merdeka juga dilaksanakan sebagai bagian dari perayaan Hari Pendidikan Nasional dan merupakan upaya Kemendikbudristek untuk menggaungkan manfaat Kurikulum Merdeka.

Festival Kurikulum Merdeka akan digelar dengan melaksanakan berbagai kegiatan, di antaranya Potret Cerita Kurikulum Merdeka, pameran virtual, pembuatan film dokumenter, pembuatan video kolase dan media visit.

Artikel berita terkait kunjungan ini akan segera ditayangkan di antaranews.com.

(Cathelya/Sekretariat Perusahaan)