Kegiatan

DIREKTUR KEUANGAN, MSDM, DAN UMUM PERUM LKBN ANTARA SAPA STRUKTURAL ANTARA

DIREKTUR KEUANGAN, MSDM, DAN UMUM PERUM LKBN ANTARA SAPA STRUKTURAL ANTARA

Direktur Keuangan, MSDM, dan Umum Perum LKBN ANTARA Nina Kurnia Dewi mengadakan acara Sarapan Pagi ANTARA (SaPA) bersama jajaran struktural Perum LKBN ANTARA untuk membahas mengenai permintaan dan pengadaan barang jasa serta komunikasi perusahaan pada Selasa (14/9).

Pada acara yang dihadiri oleh jajaran setingkat GM hingga manager tersebut  GM Manajemen Strategis dan Riset Perusahaan Iswahyuni mengatakan acara Sarapan Pagi ANTARA (SaPA) merupakan wadah untuk berbagi pengalaman, khususnya pengalaman Direktur Keuangan, MSDM dan Umum Nina Kurnia Dewi yang saat ini bergabung sebagai pengurus FHCI.

“Pagi ini kami bermaksud untuk mendapatkan sharing ataupun insight dari Ibu Nina dalam kapasitas beliau sebagai pengurus FHCI yang membidangi bidang komunikasi, sehingga apa yang sudah beliau lakukan sehari-hari di FHCI, mungkin ada bagusnya yang bisa diadaptasi atau dijalankan untuk di ANTARA dalam bidang komunikasi baik internal maupun eksternal.”

Pada topik pertama, yaitu komunikasi perusahaan, Nina menjelaskan bahwa komunikasi perusahaan yang dimaksud berkaitan dengan koordinasi antara Sekretariat Perusahaan dan Humas.

"Yang pertama adalah komunikasi perusahaan, terkait dengan bagaimana teman-teman Humas dan Sekper ini kemudian terus berkoordinasi kolaboratif, meningkatkan kompetensinya juga terkait dengan hal ini. Karena ini ada jalur komunikasinya sendiri, karena ini adalah representasi perusahaan, di mana kegiatannya biasanya diwakili oleh anggota direksinya."

Nina mengatakan Sekretariat Perusahaan harus mengadopsi konsep kompeten dan kolaboratif.

“Kompeten di sini adalah membantu orang lain belajar dan kolaboratif adalah memberi kesempatan orang lain berkontribusi.”

Selanjutnya Nina juga membahas mengenai permintaan barang dan jasa yang meliputi KAK/TOR dan spek barang, ketersediaan anggaran, serta persetujuan direktur teknis. Nina mengatakan pihak yang mengajukan permintaan barang dan jasa diharapkan lebih patuh dalam mengisi dokumen-dokumen pengajuan permintaan barang dan jasa.

“Semoga kita bisa melayani teman-teman dengan baik terkait barang dan jasa. Unit kerja yang meminta barang dan jasa mencantumkan spek dan teknis barang atau jasa yang diperlukan. Jadi mohon kerjasamanya bagi para manajer untuk melengkapi dokumen ini," ujar Nina.

(Angel/Naura/Cathelya/Sekretariat Perusahaan)